Pusat belanja barang unik dan khas Jepang, seperti elektronik, peralatan dan perlengkapan beladiri, boneka, peralatan masak ala Jepang, alat musik, dll.
Akihabara terkenal sampai ke seuluruh dunia sebagai pusat elektronik, komik, animasi, dan game di Jepang. Tempat ini juga terkenal dengan nama aliasnya, Akiba. Banyak toko khusus di sini, mulai dari toko cabang elektronik besar seperti Yodobashi Kamera sampai toko komputer, perlengkapan game, sehingga apa pun yang Anda cari pasti akan mudah didapat, dan kualitasnya juga dijamin. Di tempat ini juga terkenal sebagai tempat lahirnya budaya otaku、cosplay figure, serta sub-kultur lainnya yang cukup menarik perhatian.
Info turis
Saat ini tidak ada tempat khusus untuk pejalan kaki. Tempat parkir memang ada tetapi dari pada memakai mobil sehingga bisa terjadi kemacetan, maka sangat diharapkan untuk bias menggunakan kendaraan umum saja. Kebanyakan toko-toko di sini buka pada siang hari sampai pukul 06.00 sore. Jam buka tokonya memang siang dan tutupnya cepat. Di sini juga banyak sales yang gaya menawarkan barangnya agak memaksa. Banyak juga permintaan sumbangan yang agak memaksa, sehingga lebih baik jika Anda tidak melayani mereka.
Akses
0. Stasiun Tokyo
1. Menggunakan JR Yamate line sampai stasiun Akihabara(4menit