MustLoveJapan

Tsumagojuku

Informasi Wisata

Tsumagoshuku adalah sebuah kota pariwisata yang ada di Kiso, sebelah selatan perfektur Nagano. Kota ini dulunya berada di jalur Nakasendo, kota ke-42 dari 69 kota singgah di jalur tersebut, yang masih memiliki atmosfer sama seperti jaman dulu. Tempat ini adalah tempat yang pertama diregistrasi sebagai daerah yang memiliki bangunan tradisional penting bernilai tinggi bagi khasanah kebudayaan Jepang karena rumah-rumah tradisional berusia ratusan tahun yang ada di sana tetap bisa bertahan dalam kondisi baik sampai sekarang. Sebagai daerah wisata, Tsumagoshuku sama seperti halnya dengan Nakasendo, menarik banyak wisatawan dalam negri dan luar negri sampai saat ini.

Info Turis
Tempat parkir【Ada】
Toilet【Ada】

Akses
Menggunakan bis dari stasiun Kiso selatan JR Chuo Line.


ditampilkan dalam

MUSO JIKIDEN EISHINRYU IAIJUTSU Let's learn MJER Iaijutsu.

MLJ dalamdi toko online

the Ronins 映画好き集まれ!

peta sekitar Tsumagojuku

Detailed Travel Guide

Tsumagojuku

Klasifikasi:Wisata keluarga  Tempat kencan
Kota yang cocok dikunjungi menggunakan
kimono
Wisata sejarahRumah tradisional

Tsumagoshuku adalah kota singgah ke-42 dari 69 tempat singgah sepanjang jalur Nakasendo yang pada tahun 1843 memiliki 31 losmen, sebuah basis tentara (honjin), wakihonjin, beserta fasilitasnya. Banyak bangunan yang bertahan sampai sekarang termasuk basis kedua, wakihonjin, Okuya, yang dibangun pada tahun 1877. Lalu ada juga rumah tradisional Kumagaike yang dibangun awal abad 19. Untuk honjinnya sudah mengalami restorasi.

Semua rumah tradisional yang ada di sepanjang jalur Nakasendo lama tidak ada yang bangunan baru. Kalau pun ada yang baru, bangunan itu diusahakan harmonisdengan bangunan yang sudah ada. Dengan kata lain, kota singgah ini pemandangannya masih sama dengan saat pertama dibangun pada jaman Edo dahulu.

Webpage resmi http://www.tumago.jp/

Translated by Nur Afi.